Pada tanggal 28 Februari 2019 saya berkesempatan berkunjung ke kantornya PT Pratesis, perusahaan yang berdiri sejak tahun 1987 merupakan salah satu perusahaan yang masuk ke dalam Gunung Sewu Group. PT Pratesis ini bergerak di bidang Teknologi Bisnis yang fokusnya di sektor industri Retail and Sales-Distribution, menawarkan solusi dan pelayanan di industri ritel, penjualan dan distribusi secara end-to-end.
Sebagai informasi, Gunung Sewu Group merupakan perusahaan manajemen dan investasi untuk pasar Indonesia dan Internasional, berdiri sejak tahun 1950 bergerak di bisnis penjualan dan distribusi bahan pokok. Pada tahun 1960, berkembang menjadi salah satu perusahaan dagang komoditas pertanian terbesar di Indonesia.
Masih bingung? Mungkin pernah dengar merk Sun Pride, Yupi, Re Juve, Bellfoods? Merk-merk ini merupakan beberapa dari perusahaan yang dikelola oleh Gunung Sewu Group.
PT Pratesis berlokasi di Wisma Mampang Lantai 5, Jalan Mampang Prapatan Raya No. 1, Jakarta Selatan. Di acara kunjungan ini saya dan teman-teman lain diberi informasi mengenai PT Pratesis yang sudah berpengalaman lama di dunia Teknologi Informasi, wah seru nih yang tadinya masih awam di dunia IT sekarang diberi ilmu lebih khususnya di PT Pratesis ini.
Proses distribusi tidaklah semudah membalikan telapak tangan, terlebih proses bisnis industri distribusi di Indonesia yang tergolong unik. Seperti pola diskon yang berjenjang yang diperkanalkan para produsen lokal untuk menembus pasar, PT Pratesis memiliki pengalaman di bidang industri ritel dan distribusi yang memiliki dan menyediakan beragam solusi distribusi terintegrasi dari hulu ke hilir. Beberapa produk unggulan dari PT Pratesis yaitu Scylla Software, Pronto Software dan Support.
Scylla – Managing Sales & Distribution
Scylla software adalah aplikasi asli Indonesia yang menangani segala urusan manajemen sistem informasi Perusahaan Distribusi, dalam bidang operasi dan administrasi. Aplikasi ini akan meringankan beban kerja administratif, membantu perusahaan mengendalikan harga, diskon, pasokan, dan piutang, serta menghemat biaya operasional.
Scylla yang telah hadir selama 15 tahun dapat digunakan di perusahaan kecil maupun besar, aplikasi ini menyediakan fasilitas pelaporan yang dibutuhkan perusahaan dalam hitungan hari, minggu, atau pun bulan. Scylla software andal dalam mengelola laporan penjualan, laporan pasokan, laporan utang, dan laporan analisis (segala unsur penting dalam proses pengambilan keputusan).
Aplikasi Scylla sangat berpengaruh penjualan dan distribusi di banyak perusahaan terkemuka, termasuk di industri barang-barang konsumsi cepat habis atau Fast Moving Customer Goods. Dalam memberikan solusi untuk pengembangan bisnis untuk para distributor, Scylla menawarkan tiga pilihan :
- Scylla Enterprise, digunakan di kantor pusat terutama berfungsi untuk menangani standarisasi data induk dan konsolidasi data di kantor pusat.
- Scylla Pro, dipasang di setiap distributor atau cabang distribusi yang bertransaksi dengan gerai.
- Scylla Mobile, digunakan salesman ketika kunjungan ke toko dan bisa digunakan online maupun offline.
Penggunaan aplikasi Scylla sudah tersebar lebih dari 1400 distributor di seluruh Indonesia, didesain untuk industri Fast Moving Consumer Goods yang meliputi inventory, sales dan finance.
Keunggulan dari Scylla adalah dapat dengan mudah berintegrasi dengan ERP (Enterpise Resource Planning) yang dipergunakan, sehingga memungkinkan untuk membuat perencanaan yang lebih efisien dari sebelumnya.
Pronto Software
Untuk kebutuhan ERP, Pratesis menggunakan aplikasi Scylla selain itu menyediakan juga solusi ritel secara hulu ke hilir dengan Pronto Software. Business Partner yang berasal dari Autralia menawarkan aplikasi Pronto-Xi sebagai sistem ERP terpercaya yang mampu menjawab segala kebutuhan mencakup finansial, distibusi, ritel, penjualan, rantai pasokan, aset dan fasilitas.
Pronto Software adalah perusahaan pengembang terkemuka dari Australia, yang memberikan kemudahan penerapan teknologi ERP pada pasar menengah. Pronto-Xi sebagai solusi ERP yang sangat fleksibel dan terukur, keuntungan lain dari Pronto yaitu penggunaannya lebih simple dan user friendly. Pembeliannya dapat dilakukan berdasarkan lisensi bukan banyak user.
Support
Untuk melengkapi layanan atau support yang baik kepada pelanggan yaitu dengan tersedianya helpdesk. Indonesisa DMS (Distribution Management System) Service-Desk merupakan layanan helpdesk yang mampu memberikan respon yang cepat dan tepat terhadap suatu keadaan sehingga pelanggan dapat segera mengambil keputusan.
Indonesia DMS Service-Desk Pratesis memiliki tagline National Coverage With Local Culture, yaitu membantu pelanggan di daerah masing-masing melalui tim Pratesis yang ada di daerah di dekatnya. Pendekatan melalui budaya dan bahasa daerah masing-masing dirasa akan lebih mudah mengetahui masalah yang terjadi pada pelanggan kemudian mencari solusi yang tepat terhadap masalahnya.
Layanan DMS Profesional mencakup implementasi, dukungan operasional dan teknikal serta pengembangan dan peningkatan aplikasi. Salah satu dukungan Pratesis kepada pelanggan yaitu dengan prosedur L1.
Dukungan Pratesis untuk layanan L1 mencakup di area dan pusat, L1 area yang berada di masing-masng daerah dan L1 Central yang berada di Jakarta. Dukungan L1 ini mencakup wilayah Indonesia dari Sabang sampai Merauke, salah satu klien besar dari Pratesis seperti Unilever mencakup 28 area layanan L1 dan Modelez International mencakup 3 area di Indonesia.
Pratesis memiliki pengalaman panjang di industri ritel dan distribusi, beberapa perusahaan berskala besar dan menengah memercayai solusi distribusinya kepada Pratesis. Salah satu perusahaannya seperti PT Unilever, PT Sinar Sosro, Khongguan Group, PT Intrafood, PT Mondelez Indonesia dan masih banyak lagi.
Dengan solusi yang diberikan Pratesis, pelanggan akan terbantu proses distribusinya secara efisien, memiliki pertumbuhan penjualan yang meningkat dan berkelanjutan serta keuntungan untuk principal dan distributor.
Berharap sharing dari hasil kunjungan saya ini berguna buat kalian yang berkecimpung di dunia IT atau pun dunia ritel, sales and distribusi. Informasinya bisa menjadi alternatif pilihan untuk kebutuhan software lokal untuk distribusi Indonesia.